Android One: Smartphone Harga Kaki Lima, Kualitas Bintang Lima

Besarnya kebutuhan masyarakat modern akan smartphone, membuat para produsen smartphone dunia semakin melakukan inovasi untuk menciptakan ponsel-ponsel terbaru dengan teknologi yang canggih dan dengan harga terjangkau, sehingga bisa digunakan oleh semua orang. Android One menjadi salah satu ponsel pintar yang dibanderol dengan harga yang tergolong sangat terjangkau, yaitu hanya sekitar 1 jutaan.

Indonesia menjadi negara pertama di Asia Tenggara yang bisa menikmati handphone yang dirancang langsung oleh si “Empunya” Android yaitu Google ini. Bekerja sama dengan Mito, Nexian dan Evercoss, Google memasarkan 3 seri smartphone Android One di Indonesia, antara lain Mito Impact, Nexian Journey 1 dan Evercoss One X.
Harga boleh saja murah, tapi masalah kualitas ketiga smartphone Android One tidak diragukan lagi. Penasaran seperti apa spesifikasi dan keunggulan Android One? Cari tahu di sini yuk, !

Spesifikasi

Layar : FWVGA 4.5 inch 480×854 pixels , 218 ppi pixel density
Processor : Mediatek MT6582 Quad-Core  1.3 GHz -Cortex A7
OS : Android™ 5.1, Lollipop
RAM : 1GB
Memory Internal : 8 GB
Memory Ekternal : MicroSD up to 32 GB
Baterai : Lithium-Ion 1700mAh
Konektivitas: HSDPA (3G), Wifi, Bluetooth V4.0, MicroUSB, GPS
Kamera Belakang: 5 MP, 2592 x 1944  pixels, autofocus, LED flash
Kamera Depan: 2 MP

Keunggulan

1. Desainnya yang stylish
Walaupun dibanderol dengan harga murah, namun desain smartphone Android One tidak murahan loh, . Desainnya yang stlylish tidak berbeda jauh dengan smartphone mahal. Handphone Android One ini juga menggunakan casing penutup dari plastik yang dilapisi dof sehingga tidak mudah licin ditangan.
2. Mendapatkan update langsung dari Google
Keunggulan lain dari Android One ini dukungan sistem operasi asli dari Google, tanpa di-custom oleh perusahaan pengeluar smartphone. Karena didukung oleh sistem operasi asli Google, update sistem operasi pun akan lebih cepat dibandingkan dengan smartphone dari vendor lain yang membeli lisensi OS Android. Google juga memberikan jaminan update OS Android selama dua tahun, sama seperti smartphone Nexus.
3. Kamera yang menunjang untuk mengambil foto dan video
Selain dilengkapi dengan kamera depan 2 MP dan kamera belakang 5 MP, smartphone Android One juga dilengkapi dengan aplikasi Google Kamera yang dapat menangkap foto dan video dengan lebih cepat. Ada juga fitur panorama yang sangat cocok untuk mengambil foto dengan wide angle. Tidak sampai disitu, Android One juga dillengkapi dengan fitur Photo Sphere yang memungkinkan penggunanya untuk mengambil foto 360 derajat.
4. Layar lebih jernih dan sensitif
Dilengkapi dengan layar jenis Thin Film Transistor (TFT), smartphone Android One ini  pun memiliki tampilan layar yang tergolong tajam dan juga jenih serta mempu menerima respon sentuhan yang sangat cepat.
5. Performa tetap lancar saat multitasking
Dengan RAM 1 GB, pastinya performa Android One akan lancar saat bekerja multitasking atau saat menjalankan beberapa aplikasi sekaligus.
6. Layar yang cukup lega
Dilengkapi dengan layar 4.5 inch, pengguna smartphone Android One tergolong bisa dengan leluasa melakukan berbagai kegiatan di smartphone-nya, seperti menonton video dan membaca.

Kekurangan

1. Baterai relatif kecil 1700 mAh.
2. Layarnya menggunakan Thin Film Transistor (TFT) sehingga menyedot daya baterai yang lebih besar.
3. Layar belum dilapisi dengan lapisan pelindung khusus, jadi pengguna harus menambahkan pelindung layar agar layar tidak mudah tergores dan terkena debu.

0 Response to "Android One: Smartphone Harga Kaki Lima, Kualitas Bintang Lima"

Post a Comment